“Insya Allah, desa-desa di Indonesia bisa menyumbang 2-3% melalui Desa Ekspor, termasuk Desa Ketahanan Pangan dan Desa Swasembada Energi,”
PERSADA KITA.ID | Banyumas, Jateng – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto bersama Wakil Mendes PDT Ahmad Riza Patria melepas ekspor gula kelapa produksi BUM Desa Kabul Ciptaku ke Hungaria seberat 18,5 ton dengan nilai US$35.000, Kamis (1/5/2025). Acara pelepasan turut dihadiri Menteri Perdagangan Budi Santoso dan Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono.

Mendes Yandri menyatakan bahwa ekspor ini merupakan bagian dari 12 Rencana Aksi Kemendes PDT, khususnya pemberdayaan BUM Desa dan terwujudnya Desa Ekspor. “Ekspor ini merupakan tindak lanjut MoU saya dengan Pak Mendag untuk mewujudkan Desa Ekspor,” ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia menambahkan, kerja sama ini akan terus diperkuat guna mendukung program “Bangun Desa, Bangun Indonesia” serta target pertumbuhan ekonomi 8% yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto. “Insya Allah, desa-desa di Indonesia bisa menyumbang 2-3% melalui Desa Ekspor, termasuk Desa Ketahanan Pangan dan Desa Swasembada Energi,” jelasnya.
Yandri juga berpesan kepada pengelola BUM Desa Kabul Ciptaku untuk menjaga mutu produk, mengingat ekspor ini tidak hanya membawa nama Desa Langgonsari, tetapi juga reputasi Indonesia di kancah global. “Apalagi, 90% kebutuhan gula kelapa dunia berasal dari Indonesia, dengan 80%-nya diproduksi di Banyumas dan sekitarnya. Ini menjadi tulang punggung ekspor gula kelapa nasional,” tegasnya.
Sebelum pelepasan ekspor, Mendes Yandri, Mendag Budi, dan Wamendes Ariza meninjau langsung proses produksi gula kelapa yang dipandu Direktur BUM Desa Kabul Ciptaku, Akhmad Hariyanto.
Hadir dalam acara tersebut anggota Komisi V DPR Yanuar Arif Wibowo, Sekjen Kemendag Ismy Karim, Ketua DPRD Banyumas Subagyo, Ketua GP Ansor Addin Jauharuddin, serta pejabat tinggi Kemendag dan Forkompimda Banyumas. Turut mendampingi Mendes Yandri, Sekjen Taufik Madjid, Dirjen PDP Nugroho Setijo Nagoro, dan sejumlah pejabat eselon I Kemendes PDT.
Ekspor gula kelapa ini menjadi bukti semakin menguatnya peran BUM Desa dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui komoditas unggulan lokal. (K-Des).